Dimanapun kamu berada, pasti akan menjumpai banyak orang yang pilek, batuk dan flu. Apalagi dimusim-musim pancaroba yang biasanya terjadi di akhir tahun dan di pertengahan tahun. Nah, parahnya beberapa penyakit ini menular, dan parahnya lagi, mereka menggunakan media udara untuk menyebar.. ayo gimana g pengen antisipasi nich ? maka dari itu gunakan beberapa langkah berikut tetap sehat dari flu selama musim flu.
Katakan “ya” pada vaksin
Berita terbesar di Tahun ini bahwa badan pusat penangulangan bencana dan penyakit merekomendasikan kepada semua orang agar mendapat/menggunakan vaksin influenza tiap 6 bulan. Hal ini dikarenakan, semakin maraknya jenis flu yang semakin berkembang, bermutasi dan semakin berbahaya. Di perparah lagi, penyebaran berbagai jenis flu adalah melalui udara. Nah untuk mengurangi hal tersebut, cara yang terbaik adalah dengan mendapatkan vaksin/memvaksin setiap orang. Jadi jangan terlalu egois untuk divaksin, just do it.Waktu yang tepat untuk vaksinasi
Sering kali orang berfikir kapan waktu yang tepat untuk mendapat vaksinasi? Dari kecil kah? Atau pada waktu muda? Waktu yang sangat tepat untuk mendapatkan vaksinasi flu adalah sebelum terjadinya musim flu, khusus negara indonesia, musim flu biasanya terjadi saat musim pancaroba (pergantian musim), terus vaksinasi ada baiknya dilakukan setiap tahun, karena penyakit flu sekarang semakin beragam. Ada juga beberapa penyakit flu yang menjadikan orang harus memvaksinasi dirinya, seperti saat terjadinya atau boomingnya virus H1N1.Makan untuk mengikis Penyakit
Menurut ahli : “diet adalah kegiatan yang dapat membakar lemak, beberapa aktifitas hormon, dan hal ini terjadi juga pada sistem kekebalan”. Jadi ada baiknya di saat musim flu, kita berhenti sejenak dari diet.Nutrisi yang penting bagi kekebalan tubuh (sistem imun) meliputi protein kualitas tinggi, yang biasanya terdapat pada ikan, daging tak berlemak, dan kacang-kacangan. Hal tersebut sangat dibtuhkan untuk membantu membangun sel darah putih (yang tugasnya melawan bakteri dan virus). Kedua, buah-buahan dan sayuran yang berwarna cerah yang menjadi bosster antioksidan. Dan asam omega-3 yang biasanya terdapat pada ikan berlemak, walnut ,biji flax untuk menjaga keseimbangan sistem imun.
Berolahraga
Berolahraga dapat menjaga anda dari sakit demam karena mampu merangsang perkembangan sel imun. Suatu penelitian tentang pengaruh berjalan membuktikan bahwa orang yang berjalan selama 30 menit terbukti lebih sedikit menderita demam tiap tahunnya dibanding dengan orang yang tidak melakukannya.Hanya saja, jangan over lah, karena semisal kita over, seperti melakukan lari marathon dll, hal ini justru akan meningkatkan resiko kerusakan jaringan, hal ini dikarenakan terjadi stress (ketegangan) pada sistem tubuh. Dan mungkin karena tubuh mengalami ketegangan, maka virus akan dapat beraktifitas lebih.
Kadar air di dalam dan di luar
Kelembaban dan suhu yang rendah membantu virus untuk menyebar. Hal ini dapat dijelaskan seperti di saat musim dingin dan musim gugur. Kelembaban, dalam beberapa hal dapat membunuh virus, jadi jagalah udara rumah agar tetap hangat dan basah. Gunakan sebuah pengatur kelembaban untuk memantau 50 % kelembaban dan aturlah suhu mendekati 69 derajat fahrenheit.membuat tubuh kita sakit.
Bertemanlah dengan bakteri
Salah satu bakteri baik yang umumnya menjadi prebiotik. Ya prebiotik adalah beberapa bakteri yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh dengan melawan bakteri jahat yang dapat membuat tubuh kita sakit.dalam sebuah penelitian, ditemukan bahwa lelaki dan wanita yang sehat mengkonsumsi probiotik tiap hari selama 3 bulan. Probiotik yang dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama terbukti mengurangu beberapa jenis gejala sakit, seperti sakit kepala, batuk, pilek dan flu.Ada beberapa jenis makanan yang mengandung prebiotik. Seperti yogurt yang mengandung bakteri hidup, keju yang disimpan lama atau makanan berfermentasi.
Istirahat yang cukup
Tidur kurang dari 7 jam tiap hari dapat menyebabkan tubuh terkena flu tiga kali lebih dibanding dengan tidur cukup yaitu selama 8 jam atau lebih.hal ini disebabkan oleh menurunnya daya tahan tubuh karena istirahat yang kurang.Basuhlah kuman
Perlindungan terbesarmu melawan flu dan pilek adalah dengan melakukan cara lama : mencuci tangan dengan sabun. Cucilah tangan dengan waktu yang relatif lama sekitar 20 detik. Cuci tiap bagian tangan secara teliti dan cermat. Jika tidak terdapat sabun gunakan hand sanitizer atau alkhohol dengan kadar tinggi.Mencuci tangan perlu dilakukan setelah kita melakukan kontak berjabat tangan dengan orang, setelah memegang remote, uang, maupun gagang kamar mandi. Janganlah menyentuh mata,hidung dan mulut setelah melakukan kontak dengan hal-hal tersebut (sebelum mencuci tangan pastinya).
Jauhi kuman di Udara
Kuman-kuman atau bakteri flu biasanya menyebar melalui udara. Oleh karena itu jagalahjarak dengan orang yang sedang terkena flu (kalau tega...hehe) sejauh 6 langkah darimu. Jika dia sedang bersin, cobalah untuk membuang muka selama 10 detik.jika engkau di ruang publik(restoran, cafe, bus, atau kereta) cobalah berganti tempat duduk secepatnyajika kau sedang sakit, cobalah untuk memakai penutup mulut dan hidung(masker), dan jika bersin pakailah tisu segera. Tinggallah di rumah sampai engkau merasa lebih baik.
kunjungi juga : DB VS Tifus, rahasia botol plastik, efek negatif viagra, 10 cara agar udara bersih, manfaat kemangi untuk kesuburan, cegah osteoporosis dengan sawi, jenis-jenis insomnia
Sumber : health.com
wah, artikel ini mangsstap banget, terima kasih buat informasinya
http://adf.ly/AltS
silahkan di baca gan... special pake telur untuk anda