Rabu, 29 September 2010

manfaat kemangi untuk kesehatan

1 komentar


Kemangi adalah tanaman yang sangat familiar di Indonesia. Daunnya bisa dimakan sebagai lalap atau campuran sayur juga sebagai bumbu aromatik sedangkan bijinya yang sudah di keringkan dapat di gunakan sebagai isi minuman. Untuk menemukannya pun mudah, kemangi dapat ditemukan di pasar tradisional, supermarket ataupun swalayan yang biasanya dijual dalam bentuk ikatan-ikatan kecil dengan harga yang relatif murah.
Kemangi adalah anggota famili lamiaceae yang berarti kelompok tanamaan dengan bunga berbibir dan termasuk ke dalam genus ocimum yang berarti tanaman beraroma. Hal in membuat kemangi merupakan kerabat dekat dengan tanaman basil (ocimun amboinicus) yang sama-sama masih dalam satu genus.


Kemangi yang tumbuh di indonesia biasanya adalah jenis kemangi dengan nama botani ocimum basillicum. Tumbuh membentuk semak sehingg adikelompokkan ke dalam basil semak atau bush basil. Dikenal juga dengan daun selasih, ada pula yang menyebutnya daun ruku-ruku karena bentuk daunnya mirip dengan daun ruku-ruku asli yang bentuknya lebih kecil dari daun kemangi.
Untuk kemangi sendiri, terdapat dua jenis daun kemangi yaitu kemangi yang bentuk daunnya berbentuk lebar dan kecil-kecil yang biasanya digunakan dalam masakan atau sebagai lalapan. Jenis lainnya adalah kemangi yang memiliki daun agak keriting dengan wangi yang sangat tajam yang sering digunakan untuk memasakan ikan.
Kandungan gizi
Kemangi termasuk sayuran yang kaya akan provitamin A. Untuk 100 gram daun kemangi mengandung 5.000 SI vitamin A. Kandungan gizi lainnya adalah kandungan kalsium dan fosfornya yang cukup tinggi yaitu sebanyak 75 mg per 100 gram dan kandungan mineral kalsiumnya sebanyak 45 mg per 100 gram daun kemangi.
Kemangi juga kaya akan mineral penting ,mengandung omega-3 yang cukup tinggi, mengandung minyak atsiri, asam askorbat, asam kafeat, iskulin, histidin, dan betasitosterol.
Kegunaan dan manfaat Kemangi
1. Sebagai bahan makanan
Kemangi merupakan sayuran yang sangat populer dalam masakan indonesi. Di daerah jawa barat, kemangi umumnya digunakan sebagai sayuran wajib dan lalapan yang digemari. Dan di daerah-daerah lain di indonesia, kemangi sering digunakan untuk lalapan juga sayuran yang kerap menemani sambal.
2. Menghilangkan bau badan dan bau mulut
Kemangi mengandung minyak astiri , asam kafeat, iskulin, histidin,betasitosterol yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Membiasakan mengkonsumsi daun kemangi segar mengatasi masalah-masalah bau badan, bau mulut dan melancarkan asi.
3. Memperkuat sperma dan mencegah kemandulan
Kemangi mengandung senyawa arginine yang mempunyai manfaat memperkuat daya tahan hidup sperma, mencegah kemandulan, dan menurunkan gula darah.
4. Mencegah pengeroposan tulang
5. Menunda menopause
Kemangi memiliki kandungan senyawa anetol dan boron untuk merangsang hormon androgen dan estrogen yang berfungsi dalam sistem reproduksi wanita.
6. Mencegah keputihan
7. Merangsang pematangan sel telur
8. Mengurangi sekresi cairan vagina
9. Sebagai bahan campuran minuman
Di indonesia, biji kemangi kering sering digunakan sebagai bahan campuran minuman. Di India dan beberapa wilayah afrika, seduhan “teh kemangi” sering disajikan menggantikan seduhan daun teh asli
10. Bahan campuran obat
11. Sebagai bahan campuran kosmetik
Kemangi sering digunakan karena mengandung minyak astiri yang khas


sumber : majalah koki

1 komentar:

Posting Komentar